zaman di jogja kemarin. cerita-cerita dengan ananta dan mbak tari. tentang ketemu kupu-kupu common nawab (Polyura athamas) di taman pkk di kampung bener
terus aku tunjukin koleksi foto2 kupu. antara lain lemon emigrant yang ketemu beberapa ekor di pohon johar. kata mbak tari di negerinya, ada waktu-waktu pohon johar diulati habis2an. ulatnya terdapat dua garis hitam. pohon johar juga jadi tempat kupu-kupu emigran adakan rapat raksasa. mungkin untuk nentuin akan migrasi lagi kemana :)
iya, aku juga bisa bayangin bagaimana ramainya ketika telur-telur itu menetas, ulat-ulat jadi kepompong, dan kepompong jadi kupu-kupu. jika satu ekor kupu-kupu lemon emigrant yang dibesarkan di laboratorium bisa beranak 100-150 telur setiap hari. iya, setiap hari
memang sih kalau liat sayapnya tidak begitu meyakinkan, tapi jangan dientengin. kuat terbang loh dan tinggi. bisa bayangkan jalan pagi. dingin dan hanya pakai kaos lengan pendek. brrrrr....dan emigran terbang terus. tak seperti burung, berkicau. tak seperti manusia bermobil, sambil dengerin musik. kupu-kupu terbang dengan dirinya. dan sunyinya...
No comments:
Post a Comment